Terbongkarnya Akal Bulus Suami Bunuh Istri 1 (nova.id)
Terbongkarnya Akal Bulus Suami Bunuh Istri 1 (nova.id)
Melihat kebiasaan Eko selama menjadi suami Tri, Supreh tidak terlalu heran dengan perbuatan menantunya itu. "Sejak dulu, perkawinan mereka memang tidak harmonis. Tri sering mendapat kekerasan fisik." Triwahyuni yang sangat pendiam dan tertutup, tidak pernah menyampaikan kekerasan yang dilakukan suaminya kepada orangtuanya. Tapi, sekitar setahun belakangan ini, Tri sering mengadu kepada Supreh yang kerap dipukuli Eko. "Tri pernah jalan kaki berkilo-kilo dari rumahnya ke rumah saya sambil nggendong Diva. Wajahnya lebam bekas pukulan. Namun, tiap ditanya sebabnya pertengkaran itu terjadi, dia tidak mau menjawab. Saya sering sedih memikirkannya. Makanya sampai sekarang saya tidak pernah tahu apa pangkal persoalan yang menyebabkan anak saya dibunuh. Tri hanya pernah bilang, Eko cenderung menyelesaikan masalah dengan kekerasan."
Tiap kali pertengkaran terjadi, Tri memilih pulang ke rumah. untuk menenangkan pikiran. "Saya sendiri bingung, dia sering dikasari, tapi tetap saja mencintai suaminya. Padahal saya pernah menyarankan cerai saja lalu cari pengganti mumpung masih muda dan cantik. Mungkin karena Eko itu cinta pertama anak saya." Kini, hati Supreh terasa teriris kala melihat cucunya yang cantik tak beribu. Karena itu ia bertekad akan membesarkan sendiri dan tak akan tak akan menyerahkan Devi ke pelukan Eko atau mantan besannya, Sumaji (51) maupun Mujianti (45) yang mengaku tidak tahu bahwa Tri meninggal karena dibunuh Eko. "Saya baru cerita sebenarnya setelah sore hari dari bapak polisi," kata Mujiati ketika ditemui NOVA di rumahnya Desa Pogar, Kec. Badas, Pare, Kediri, Kamis (23/9).
Gandhi Wasono M. / bersambung