Mengapa Nia Ramadhani Tak Ingin Anak Muda Golput?

By nova.id, Rabu, 9 April 2014 | 06:30 WIB
Mengapa Nia Ramadhani Tak Ingin Anak Muda Golput (nova.id)

Mengapa Nia Ramadhani Tak Ingin Anak Muda Golput (nova.id)

"Nia Ramadhani di TPS (Foto: Okki) "

Tabloidnova.com - Nia Ramadhani menjadi salah satu aktris muda yang aktif menyuarakan anti golput dalam gelaran pemilu. Menurut Nia, menjadi pemilih dan menggunakan suaranya dalam pemilu menjadi salah satu cara untuk memajukan negara.  "Mudah-mudahan sudah enggak ada lagi anak-anak muda yang golput. Memang enggak perlu ikutan terjun ke politik. Dengan saya ikut nyoblos itu menunjukkan saya aktif dalam pemilu sebagai anak muda," ujar Nia saat dijumpai tabloidnova.com di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 032, Jalan Tegal No.10, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/4) pagi.  Sambil menggendong putri kecilnya, Mikhayla Zalindra Bakrie, Nia mengaku memperkenalkan hal-hal kecil soal pemilu kepada sang anak. "Mikha mau kelingkingnya dicelup begini? Coba nanti ditanyain boleh atau enggak kelingking Mikha dicelup, sabar ya. Yang dicoblos  kan rahasia. Saya sudah nyoblos dan  ajak anak," tandas Nia.  Okki/Tabloidnova.com