Captain America Sukses Gebrak Box Office

By nova.id, Selasa, 8 April 2014 | 11:27 WIB
Captain America Sukses Gebrak Box Office (nova.id)

Captain America Sukses Gebrak Box Office (nova.id)

"Captain America (ist) "

Tabloidnova.com - Seperti yang sudah banyak diprediksi oleh pengamat perfilman, film Captain America: The Winter Soldier perkasa memuncaki jajaran box office pekan ini. Perolehan tersebut sekaligus mengukuhkan film yang dibintangi oleh Chris Evans dan Scarlett Johansson itu sebagai film dengan pendapatan terbesar sepanjang bulan April yang kini sudah memasuki pekan kedua ini. Di pekan pertama peluncurannya, film yang berkisah tentang cerita superhero Captain America ini sukses membawa pulang keuntungan sebesar Rp 1,15 triliun.

Tak hanya menggondol sukses di Amerika Serikat, saat diluncurkan di waktu berdekatan di Rusia, Australia dan China di pekan kedua, film yang diadaptasi dari komik Marvel ini pun meroket ke puncak film terlaris dengan pendapatan Rp 1,28 triliun pekan ini. Sungguh angka fantastis untuk pencapaian film. Dan laba yang diraup juga sungguh fantastis mengingat keseluruhan biaya yang dihabiskan memproduksi film ini "hanya" senilai Rp 2 triliun saja.

Banyak pengamat film yang berpendapat bahwa kesuksesan Captain America ini tak lepas dari kesuksesan beberapa film adaptasi Marvel Comics lainnya seperti Iron Man, Thor dan The Avengers yang sudah lebih dulu dirilis.

Di tempat kedua dihuni oleh film epik berjudul Noah yang sudah dipastikan tidak akan tayang di Indonesia. Film yang dibintangi Russel Crowe, Emma Watson dan Jennifer Connelly ini sukses meraup untung sebesar 204 miliar di pekan keduanya. Di posisi ketiga ditempati oleh film Divergent yang sudah memasuki waktu tiga minggu setelah pertama kali rilis. Dan pekan ini, film ini masih sukses mengumpulkan pundi-pudi sebesar Rp 156 miliar.

Berikut daftar lengkap 10 film box office pekan ini:

1. Captain America: The Winter Soldier (Rp 1,15 triliun).2. Noah (Rp 204 miliar).3. Divergent, (Rp 156 miliar).4. God's Not Dead (Rp 92,4 miliar).5. The Grand Budapest Hotel (Rp 75,6 miliar).6. Muppets Most Wanted (Rp 75,6 miliar).7. Mr. Peabody and Sherman (Rp 63,6 miliar).8. Sabotage (Rp 22,8 miliar).9. Need for Speed (Rp 22 miliar).10. Non-Stop (Rp 21,9 miliar).

Yetta / Tabloidnova.com