Mengapa menggunakan jeruji sepeda? "Karena daging bisa dibakar lebih lama, jadi lebih empuk ketika disantap tanpa menjadi gosong," jelas Bari yang setiap hari mulai berjualan setelah magrib sampai pukul 01.00.
Menariknya, sate ini terasa gurih meski hanya dibumbui dengan garam dan merica saja sebelum dibakar. Lama pembakaran biasanya berlangsung selama 10 menit. Untuk dua tusuk sate dan seporsi nasi, Bari menjualnya dengan harga Rp 12 ribu, sedangkan gulai kambing Rp 5 ribu per porsi.
HASUNA DAYLAILATU / bersambung