Facebook Diduga Sebabkan Penyakit Kelamin

By nova.id, Kamis, 25 Maret 2010 | 00:20 WIB
Facebook Diduga Sebabkan Penyakit Kelamin (nova.id)

Situs jejaring sosial facebook kembali jadi bahan berita. Facebook disebut-sebut sebagai sarana untuk melangkah ke hubungan seks bebas. Hal ini berdasarkan survei yang dilakukan di Sunderland, Durham, dan beberapa wilayah lain di Inggris.

Seorang direktur kesehatan setempat, Profesor Peter Kelly, mengungkapkan terjadinya peningkatan penyakit sifilis di daerahnya. "Untuk kasus sifilis, terjadi peningkatan empat kali lipat dengan korbannya para wanita muda," ujarnya. Pihaknya menemukan sebuah link ke situs facebook dari korban yang terinfeksi penyakit kelamin tersebut.

Menurut sang profesor, beberapa orang sepakat bertemu dan behubungan seksual setelah mengakses situs tersebut. "Website yang berjaring sosial memberi peluang orang bikin janji seksual. Mereka akhirnya terkena sifilis karena tidak menggunakan kondom atau pengaman lain."

Hasil telusuran yang dilakukan menunjukkan, para penderita sifilis mendapat penyakit tersebut setelah bertemu pasangan kencan mereka di internet. Sementara pihak Facebook sendiri berharap agar netter berhati-hati dengan segala hal yang akan mereka lakukan setelah membuat janji di internet.Uda