Rumah Jamur, Sehat dan Tidak Beracun

By nova.id, Rabu, 3 Maret 2010 | 17:09 WIB
Rumah Jamur Sehat dan Tidak Beracun (nova.id)

Rumah Jamur Sehat dan Tidak Beracun (nova.id)
Rumah Jamur Sehat dan Tidak Beracun (nova.id)

"Foto: Ester Sondang/Nova "

Sebenarnya, Sin dan keluarga tinggal di Jakarta. Namun, ia sengaja membuka rumah makannya di Lembang lantaran di kawasan itu banyak terdapat petani jamur. "Saya bekerjasama dengan dua petani jamur disini. Ini, kan, memang tempatnya budidaya jamur, makanya saya bisa dengan mudah mendapatkan jamur dengan kualitas baik. Apalagi, Lembang juga punya prospek yang bagus sebagai kawasan wisata."

Menurut Sin, jamur sangat baik bagi kesehatan. Selain ampuh mengobati kanker, jika dikonsumsi setiap hari, jamur juga berguna sebagai antibodi. Memang banyak orang yang tidak menyukai jenis makanan ini karena baunya atau takut keracunan.

"Mereka geli makan jamur karena membayangkan bagaimana tanaman ini tumbuh dan berkembang. Kalau jamur yang hidupnya liar di sembarang tanah atau pohon, memang tidak bagus dan bisa beracun. Tapi, kalau yang dibudidayakan sudah pasti aman bagi tubuh."

RJ bisa jadi alternatif baru bagi pecinta kuliner yang berkunjung ke Lembang, apalagi bagi yang vegetarian. Coba saja datang ke sini sekitar pukul 09.00-23.00. Dengan kisaran Rp 10 ribu hingga Rp 30 ribu, rasanya harga ini masih sangat terjangkau, bukan?

Bagi yang tidak menyukai jamur, Sin juga menyediakan olahan masakan lain, seperti sate kelinci, ayam bakar, dan lainnya. "Jadi, kalau ada rombongan keluarga yang singgah ke sini, tapi ada satu atau dua anggota keluarganya enggak makan jamur, masih tetap bisa makan. Saya juga sengaja membuat bangunannya terbuka seperti ini (konsep saung besar) supaya pengunjung bisa menikmati langsung pemandangan dan dinginnya kota Lembang."

Rumah JamurJl Raya lembang 155 KM 14Desa Gudang Kahuripan, Kec. LembangBandung Barat, TLP. 022-70870888

Ester Sondang

Foto: Ester Sondang