Pedagang Asongan Padati Lokasi Demo

By nova.id, Rabu, 9 Desember 2009 | 03:08 WIB
Pedagang Asongan Padati Lokasi Demo (nova.id)

Pedagang Asongan Padati Lokasi Demo (nova.id)

"Pedagang Asongan didatangi pembeli di lokasi demo (Foto: Astri) "

Aksi damai memperingati hari korupsi dunia yang diadakan di bundaran Hotel Indonesia, Rabu (9/12) diramaikan bukan saja oleh para demonstran, melainkan juga para pedagang asongan. Saat para aktivis menyuarakan aspirasi mendukung pemberantasan korupsi, para pedagang pun beraksi menjajakan barang mereka.mulai dr air mineral, es krim,makanan kecil, topi, handuk, sampai kacamata.

Ribut(19), seorang penjual kacamata yang ditemui tabloidnova.com mengaku ini merupakan pengalaman pertamanya berjualan saat demo. Sejak beberapa hari lalu pemuda yang sehari-hari berdagang di kawasan Pulogadung ini sudah diajak kawan-kawannya sesama pengasöng. Kata teman bakal rame, kalau dagang di sini lancar," ujar Ribut yang dalam sejam dagangannya laku 5 buah. Sebagai warga, Ribut mengaku mendukung aksi hari ini. akan tetapi naluriny sebagai penjual tetap tak menampik kesempatan mendulang rejeki. "Yang penting dagangan lancar aaj," katanya.

Sementara itu para pendemo bukan saja membagikan selebaran dan bunga. Para aktivis dari gerakan nasional pemberantasan tindak pidana korupsi pusat (GNPK) bahkan membgikan CD berisi lagu-lagu bertema antikorupsi. Salah satu lagu, Suara Rakyat, dinyanyikan bersama oleh para pengunjuk rasa dengan iringan sound yang dibawa oleh aktivis GNPK.Astri