"Hore... Ujian Nasional Dilarang!" (1)

By nova.id, Jumat, 4 Desember 2009 | 06:47 WIB
Hore Ujian Nasional Dilarang! 1 (nova.id)

Hore Ujian Nasional Dilarang! 1 (nova.id)
Hore Ujian Nasional Dilarang! 1 (nova.id)

"Acha berharap adik-adiknya tak ada lagi yang jadi korban UN. (Foto: Dok.Pri) "

Indah sempat mengurung diri di kamar beberapa hari. Sang ayah, Kristiono, lalu minta bantuan ke LBH Jakarta, yang kemudian menggugat Pemerintah. "Ternyata banyak yang senasib dengan saya dan kemudian bergabung menggugat lewat pengadilan. Saya merasa tak sendirian," kata Indah yang memilih menempuh ujian Paket C dan lulus. Kini, mantan siswa SMA PSKD Depok itu sudah lulus kuliah dan sedang mencari pekerjaan.

Jelas, Indah gembira menyambut keputusan MA yang menolak kasasi Pemerintah? "Bersyukur sekali! Setelah tiga tahun menunggu, akhirnya perjuangan kami terbayar sudah. Tidak sia-sia kami ikut demo di depan PN Jakarta Pusat segala. Yah, walaupun hasilnya tidak untuk saya, tapi setidaknya bermanfaat untuk dunia pendidikan secara umum dan adik-adik kami nanti."

Hikmah Ijazah Paket CKebahagiaan juga dirasakan Siti Hapsa (21) alias Acha yang gagal di pelajaran Matematika saat menempuh UN. Tiga hari Acha menangisi nasibnya. "Malu, bingung, enggak tahu harus menjawab apa. Teman-teman datang menghibur. Dari sekian teman itu, ada yang mengajak ke kantor FGII (Forum Guru Independen Indonesia) di Wisma Kodel untuk mengadukan nasib kami. Saya pikir mengadu biasa. Eh, ternyata untuk diperkarakan ke pengadilan," ungkapnya yang sambil menunggu putusan pengadilan, ikut ujian Paket C di sekolahnya. (Bersambung)

Rini Sulistyati