Hibur Pengungsi, Ini Harapan Oki Setiana Dewi

By nova.id, Jumat, 24 Januari 2014 | 10:54 WIB
Hibur Pengungsi Ini Harapan Oki Setiana Dewi
Hibur Pengungsi Ini Harapan Oki Setiana Dewi (nova.id)

Hibur Pengungsi Ini Harapan Oki Setiana Dewi
Hibur Pengungsi Ini Harapan Oki Setiana Dewi (nova.id)

"Oki Setiana Dewi (Foto: Icha) "

Mengunjungi posko banjir, Oki Setiana Dewi tidak datang dengan tangan kosong. Ia membawa sejumlah makanan yang memang dikhususkan untuk anak-anak. Apa yang dibawa Oki ke pengungsian?

"Ada coklat, susu, permen, dan bawa Al Quran," kata Oki saat ditemui tabloidnova.com di Petamburan, Jakarta Pusat, Jumat (23/1).

Sejak Jakarta dilanda banjir, Oki mengaku belum sempat berkeliling posko. Ia baru menyempatkan diri ke posko kawasan Petamburan ini.

"Untuk tahun ini baru pertama ketemu dengan adik-adik semua. Mereka senang, rapi, tapi enggak tahu besok. Makanya alangkah baiknya ada yang datang lagi," tutur Oki.

Melihat keceriaan anak-anak, Oki mengaku lega. Sebab, ia senang bisa menghibur para pengungsi. "Kalau anak-anak kan cepat lupa, makanya kita hibur mereka," ucapnya.

Icha/Tabloidnova.com