Waduh! Gagal Jadi Nominator Oscar, Robert Redford Salahkan Distributor Film

By nova.id, Jumat, 17 Januari 2014 | 06:13 WIB
Waduh! Gagal Jadi Nominator Oscar Robert Redford Salahkan Distributor Film (nova.id)

Waduh! Gagal Jadi Nominator Oscar Robert Redford Salahkan Distributor Film (nova.id)

"Robert Redford (ist) "

Banyak aktor dan aktris yang cukup syok menanggapi absennya mereka di daftar nominasi Academy Awards (Oscar) tahun ini. Padahal sebelumnya, banyak kritikus dan pengamat film yang sudah menggadang-gadang nama dan film mereka menjadi salah satu jagoan untuk berlaga di Oscar. Salah satunya yang ketiban sial absen dari status sebagai moninator Oscar 2014 adalah aktor senior Robert Redford.

Sebelumnya, di ajang  Golden Globe Awards, Robert sempat menerima nominasi atas akting briliannya di film All Is Lost. Tapi entah kenapa, nama Robert tak disebut di nominasi Oscar. Menanggapi kenyataan ini, di luar dugaan, Robert malah menyalahkan pihak distributor film, Lionsgate dan Roadside Attractions. Menurut Robert, mereka tidak melakukan upaya promosi secara maksimal sehingga popularitas film All Is Lost tidak mencuat.

"Seharusnya, sebelum nominasi diumumkan, pihak distributor harus menggalang kampanye. Tapi memang banyak sekali kampanye promosi yang berbau politik, dan aku memakluminya. Bagaimana pun juga, ini kan bisnis. Tapi dalam kasusku, kami tidak emiliki banyak promosi. Aku tidak mengerti mengapa mereka tidak mau mengeluarkan uang atau mereka takut atau memang tidak mampu. Jadi kurasa, itulah penyebabnya," ungkap aktor berusia 77 tahun ini panjang lebar.

Meski begitu, Robert mengaku tidak terlalu terganggu dengan fakta bahwa lagi-lagi ia harus melewatkan Oscar. "Apakah akan menyenangkan kalau aku dinominasikan? Tentu saja. Tapi aku tidak terganggu dengan hal itu. Karena seperti yang aku katakana tadi, ini adalah bisnis dan aku tidak bisa melawan itu," jawabnya bijak.

Terakhir kali, Robert menerima nominasi Oscar di tahun 1973 lewat aktingnya di film The Sting.

Yetta/Tabloidnova.com