Waduh, Banjir Menerjang Pergelaran Golden Globe

By nova.id, Senin, 13 Januari 2014 | 07:35 WIB
Waduh Banjir Menerjang Pergelaran Golden Globe (nova.id)

Waduh Banjir Menerjang Pergelaran Golden Globe (nova.id)

"Golden Globe Award (eonline) "

Ternyata bencana banjir tidak hanya menghampiri Jakarta saja. Nun jauh di Amerika Serikat sana, tepatnya di pelataran Beverly Hilton, saat gelaran Golden Globe Award (GGA) 2014 siap digelar, banjir ternyata datang tanpa pemberitahuan. Tapi berbeda dengan banjir di Jakarta yang diakibatkan oleh hujan yang tak henti turun, banjir di area karpet merah GGA terjadi karena kebocoran pipa air.

Menurut pemberitaan E! News, sebuah pipa air yang berlokasi di venue karpet merah GGA 2014 tiba-tiba menglami gangguan teknis. Akibatnya, air terus menyembur dari pipa tersebut dan mengalir ke area utama karpet merah di Beverly Hilton. Kejdian tersebut terjadi hanya beberapa jam sebelum gelaran GGA dimulai. Akibat banjir, beberapa bagian karpet merah pun basah total dan harus disingkirkan untuk membatasi area penyebaran air.

Pemadam kebakaran area Beverly Hills sampai harus turun ke lapangan untuk menyedot semua sisa air akibat kebocoran. Untungnya, hanya dalam beberapa saat, kebocoran bisa dicegah dan diatasi dengan baik. Selain pemadam kebakaran, beberapa anggota kepolisian Beverly Hills pun diberitakan ikut mennagani kebocoran tersebut.

Untung saja, ya!

Yetta/Tabloidnova.com