Agus Kuncoro: Saya Berkotbah Lewat Peran

By nova.id, Jumat, 20 Desember 2013 | 09:59 WIB
Agus Kuncoro Saya Berkotbah Lewat Peran (nova.id)

Agus Kuncoro Saya Berkotbah Lewat Peran (nova.id)

"Agus Kuncoro (Foto: Icha) "

Sebagai aktor, Agus Kuncoro tak mau sembarang memilih peran. Ia mengaku belajar dari polemik film Soekarno yang semakin rumit seperti saat ini.

"Pertimbangannya pasti lihat dulu ceritanya. Terus karakternya benar-benar baru atau tidak. Saya paling senang menemukan yang baru," katanya saat ditemui tabloidnova.com di acara syukuran film 'Sang Kiai', gedung Rapi Film, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (20/12).

Menurut Agus, polemik pemilihan peran seperti Soekarno terletak pada sang sutradara. Sebab, aktor bekerja hanya sesuai perintah.

"Sutradara yang punya wewenang. Dia yang tahu mau dibawa kemana film ini. Aktor jadi ujung tombak sutradara, lewat aktor itu misinya akan tersampaikan," paparnya.

"Saya ini berkotbah lewat peran. Sutradara berkotbah dengan cara mengarahkan filmnya," imbuhnya.

Icha/Tabloidnova.com