Nelson Mandela Dimakamkan di Kampung Halamannya

By nova.id, Senin, 9 Desember 2013 | 07:05 WIB
Nelson Mandela Dimakamkan di Kampung Halamannya (nova.id)

Nelson Mandela Dimakamkan di Kampung Halamannya (nova.id)

"Nelson Mandela (Forbes) "

Pasca kepergian pejuang hak asasi manusia sekaligus mantan Presiden Afrika Selatan, Nelson Mandela, Kamis (5/12) lalu, Presiden Afrika Selatan, Jacob Zuma, secara resmi mengumumkan rencana pemakaman Mandela. Pemakaman rencananya akan digelar pada Minggu (15/12), di Qunu, daerah  di mana Mandela tumbuh besar. Bahkan upacara pemakaman rencananya akan dilakukan di sebuah bukit di mana Mandela kecil biasa berlari dan bermain-main.

"Kami semua bekerjasama untuk menyelenggarakan upacara pemakaman terbaik untuk putra terbaik negeri kami," ujar Jacob Zuma dalam pernyataan resminya. "Upacara memorial resmi akan dilaksanakan pada 10 Desember di FNB Stadium di Johannesburg. Sementara dari tanggal 11-13, jenazah Madiba (panggilan khas untuk Mandela, Red.) akan disemayamkan di kota Pretoria, kota di mana Mandela pernah menjalankan pemeritahan sebagai Presiden Afrika Selatan. Selama periode ini, semua acara memorial dan penghormatan juga akan berlangsung di seluruh negeri," tambah Zuma lagi.

Mandela dikenal sebagai presiden Afrika Selatan pertama yang berkulit hitam. Ia pernah menghabiskan masa hidupnya selama 27 tahun karena membela hak-hak rakyat berkulit hitam, sebelum akhirnya menjabat presiden di tahun 1994.

Mandela meninggal dunia di rumahnya pada Kamis (5/12) lalu karena sakit infeksi paru-paru yang sudah lama dideritanya. Mandela terakhir kali tampil di hadapan publik di tahun 2010, bertepatan dengan perhelatan Piala Dunia 2010, di mana Afrika Selatan menjadi tuan rumah. Sejak bulan Juni silam, Mandela sudah bolak-balik dirawat di rumah sakit. Dua tahun terakhir, Mandela tercatat lima kali dirawat di rumah sakit.

Yetta/Tabloidnova.com