"Syukuran bulan Desember, tapi enggak tahu tanggal berapa. Saudara saya kan banyak disana enggak bisa ke Jakarta," kata Wisnu saat dijumpai di Hotel Shangri-La, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Minggu (17/11).Acara syukuran yang akan digelar bulan Desember nanti sepertinya akan berlangsung lebih santai. Tidak seperti pesta di Jakarta dimana Shireen harus bersusah payah menggunakan pakaian adat Aceh, lengkap dengan sunting.
"Ini memang berat banget ya, aku enggak kuat pakai sunting. Ini baju adat Aceh. Ini termasuk ringan ya, kalau adat padang 7 Kg. Ini enggak bisa nengok atas, nanti malam enggak pakai sunting," kata Shireen.Shireen sengaja mengenakan pakaian adat Aceh sesuai dengan keinginan suaminya, Wisnu.
"Ini kebesaran hati Shireen, diantara akad dan resepsi saya minta ada adat Acehnya, Alhamdulillah saya ngomong sama keluarga Shireen dan akhirnya diterima, akad ada adat Acehnya. Resepsi ada nuansa Minang di panggungnya," kata Wisnu.Okki/Tabloidnova.com