Ssstt...Ini Dia Bocoran Menu Camilan Chef Odie Djamil di Nova Ladies Fair 2013

By nova.id, Senin, 4 November 2013 | 05:26 WIB
Ssstt Ini Dia Bocoran Menu Camilan Chef Odie Djamil di Nova Ladies Fair 2013 (nova.id)

Ssstt Ini Dia Bocoran Menu Camilan Chef Odie Djamil di Nova Ladies Fair 2013 (nova.id)

""

Jelang kemeriahan ajang Nova Ladies Fair 2013 yang akan berlangsung di Plaza Barat Senayan, Sabtu, 9 November 2013 pukul 07.00-20.00, salah satu pengisi acara, Chef Odie Djamil, mengaku sudah tak sabar ingin memeriahkan event tahunan yang diseelnggarakan oleh NOVA. Di ajang yang mengambil tema besar Women and Communities Day Out itu, chef yang terkenal dengan kemampuan teknik molecular dessert-nya itu pun sudah menyiapkan menu spesial yang akan dibagikan kelak.

Di Nova Ladies Fair nanti, rencananya Chef Odie akan menyajikan demo masak yang bertema Kreasi Camilan Cantik. "Nanti saya akan mendemokan satu menu spesial namanya Chocolate Soil. Jadi basically itu semua menu dari cokelat dan akan terlihat seperti pot bunga dan semua ornamennya kayak tanah, bunga sampai cacing, semua akan ada," kata Chef Odie yang dihubungi via telepon genggamnya, Senin (4/11) ini.

Untuk menyiapkan suguhan cokelat berbentuk pot bunga itu pun, rencananya Chef Odie akan membagi menunya menjadi empat bagian besar yakni chocolate crouton, chocolate mousse, chocolate spaghetti dan chocolate dirt. "Semuanya nanti pakai teknik molecular, jadi enggak ribet. Banyak yang mengira teknik molecular itu susah padahal enggak. Bahkan jatuhnya lebih simpel dan enggak terlalu heboh. Bahkan teknik ini bisa menciptakan tekstur baru yang lebih menarik," kata chef berusia 23 tahun ini.

Kata Chef Odie, ia pun tak lupa untuk menyisipkan sisi hiburan saat akan berdemo di Nova Ladies Fair nanti, supaya penonton yang hadir tidak terlalu dibuat pusing dengan teknik molecular yang memang masih terdengar baru di banyak telinga masyarakat. "Misalnya, saya akan buat cacing dari cokelat. Itu saya anggap sebagai 'wow factor' nya. Jadi selain masak, harus bisa entertaining juga," tambah Chef Odie lagi.

Wah, jadi tak sabar, ya? Karena itu, jangan lupa saksikan cooking demo oleh Chef Odie Djamil di event Nova Ladies Fair 2013, 9 November 2013 di Cooking Demo Stage pukul 16.00-17.00.

Yetta/Tabloidnova.com