Kisah Giuliana Rancic Mengalahkan Kanker Payudara

By nova.id, Jumat, 4 Oktober 2013 | 04:27 WIB
Kisah Giuliana Rancic Mengalahkan Kanker Payudara (nova.id)

Kisah Giuliana Rancic Mengalahkan Kanker Payudara (nova.id)

"Foto: JJ "

Sudah nyaris dua tahun berlalu setelah presenter sekaligus bintang reality show, Giuliana Rancic, dinyatakan bebas dari penyakit kanker payudara yang sempat dideritanya di tahun 2011 silam. Dan kini, Giuliana bisa berbangga karena ia sudah kembali ke kehidupan normal, bahkan perlahan mulai mengurangi diet ketat yang diwajibkan saat ia tengah menjalani perawatan pemulihan kanker.

"Bagaimanapun juga, hidup adalah soal bersenang-senang, menikmati setiap harinya dan tidak sibuk bolak-balik ke gym dan menghitung jumlah kalori yang dimakan," kata wanita asli Italia ini.

Kini Giuliana terlihat selalu ceria dan tersenyum, berbeda jauh saat ia pertama kali mendengar diagnosa kanker payudara dari dokter. "Sesaat setelah aku mendengar kata 'kanker', rasanya aku seperti terjatuh. Rasanya tanah seperti runtuh ke bawah dan aku terjatuh dan terjun bebas," kenang ibu dari Duke (1) ini.

Belum lagi, Giuliana merasa hatinya patah berkeping-keping saat harus mengabarkan berita buruk itu kepada sang suami, Bill Rancic, yang kebetulan tengah bertugas di luar kota dan berjauhan dari Giuliana saat itu. Giuliana pun sempat memutuskan untuk menutupi kenyataan soal kanker ini dari banyak orang. Akibatnya, ia tetap harus menjalani rutinitas dan tersenyum di depan kamera sementara hatinya remuk redam. "Rasanya selama di depan kamera biasa-biasa saja, tapi setelah semua selesai, aku seperti tak punya kehidupan."

Untungnya, Giuliana mengetahui perihal penyakit kanker payudara itu di masa awal, saat sel kanker belum menyebar dan terlalu berbahaya. Meski begitu, akhirnya Giuliana harus melewati operasi pengangkatan kedua payudaranya. Setelah menjalani operasi dan beberapa tambahan perawatan paska operasi, akhirnya Giuliana resmi dinyatakan sembuh dan bebas dari kanker tak lama kemudian. Tak lama berselang, Giuliana dan Bill pun akhirnya memutuskan untuk menggunakan jasa ibu pengganti yang akhirnya melahirkan putra pertama mereka, Edward Duke Rancic di tahun 2012.

Kini Giuliana pun banyak dikenal sebagai cancer survivor karena banyak menolong wanita lain dengan kasus serupa. "Sesuatu seperti ini bisa saja terjadi padamu tapi kau bisa tetap kuat dan selamat serta bertahan melewati semua prosesnya. Kalau kau mengetahuinya sejak awal dan masih dini, kau akan baik-baik saja. Seperti aku, aku baik-baik saja karena aku mengetahuinya lebih cepat," ujar Giuliana lagi.