Surat Terbuka Sinead O'Connor untuk Miley Cyrus

By nova.id, Jumat, 4 Oktober 2013 | 03:12 WIB
Surat Terbuka Sinead O Connor untuk Miley Cyrus (nova.id)

Surat Terbuka Sinead O Connor untuk Miley Cyrus (nova.id)

"Foto: JJ "

Banyak orang semakin dibuat risih dengan sensasi demi sensasi yang dilakukan oleh mantan artis cilik pemeran Hannah Montana, Miley Cyrus. Sejak beberapa bulan lalu, rasanya tidak ada satu hari pun berlalu tanpa Miley membuat kehebohan. Di atas panggung, di video klip sampai di beberapa wawancara dan pemotretan untuk beberapa majalah, ada saja pernyataan atau aksi Miley yang dirasakan banyak pihak "mengganggu".

Yang terbaru, saat Miley memberikan waktu wawancara dengan majalah Rolling Stone. Di dalam pernyataannya tersebut, Miley sempat bercerita bahwa video klip single Wrecking Ball miliknya terinspirasi dari video klip penyanyi senior Sinead O'Connor yang berjudul Nothing Compares to You. Bahkan Miley menyebutkan bahwa penampilannya saat ini pun terinspirasi dari sang idola.

Mendengar pernyataan Miley tersebut, Sinead O'Connor yang asli Irlandia ini merasa perlu untuk berkomentar. Tak ingin dipusingkan dengan banyak permintaan wawancara dari banyak wartawan menanggapi pernyataan Miley, akhirnya Sinead memutuskan untuk menuliskan surat terbuka untuk Miley. Surat tersebut lantas dipublikasikan Sinead lewat website pribadinya, sineadoconnor.com

Dalam suratnya, Sinead menjelaskan betapa ia ingin agar Miley waspada dengan industri musik saat ini. Dia menganjurkan agar Miley tidak tergoda untuk dieksploitasi oleh pelaku industri musik, termasuk untuk selalu tampil terbuka dan nyaris telanjang di setiap kesempatan. "Aku sangat khawatir dengan orang-orang di sekitarmu yang mempengaruhimu dan bahkan meyakinkanmu kalau aksimu di video klip Wrecking Ball dengan tampil telanjang dan menjilati palu raksasa itu adalah tindakan yang keren. Kau seperti membiarkan orang mencintaimu secara seksual daripada mencintai karya dan talentamu," tulis Sinead.

Sinead juga meyayangkan keputusan Miley yang selalu tampil tak pantas, padahal ia memiliki bakat yang luar biasa. "Kau memiliki cukup bakat untuk bisa menghalangi industri musik ini menjadikanmu seorang pelacur," tambah Sinead lagi.

Miley sendiri terlihat santai namun sedikit menyindir saat merespon surat terbuka dari sang senior. Sejauh ini, Miley pun hanya bereaksi di akun twitter miliknya. "Sinead, aku tak punya waktu untuk menuliskanmu surat terbuka karena aku sibuk menjadi host dan pengisi acara SNL pekan ini. Jadi kalau kau mau bertemu dan berbincang, beritahu saja aku di surat terbukamu selanjutnya," tulis Miley ketus.

Yetta/Tabloidnova.com