Poster Film Diana Menuai Protes di Paris

By nova.id, Selasa, 1 Oktober 2013 | 06:51 WIB
Poster Film Diana Menuai Protes di Paris (nova.id)

Poster Film Diana Menuai Protes di Paris (nova.id)

""

Sejak peluncuran perdananya di London, 5 September silam, Diana, film biografi drama yang mengisahkan cerita dua tahun terakhir kehidupan Diana, Princess of Wales sudah menuai banyak kritik dari kalangan kritikus film maupun dari wartawan film. Naomi Watts, aktris yang dipercaya memerankan tokoh Diana pun menjadi bulan-bulanan kritik para pencinta film dan juga penggemar Putri Diana.

Dan kini, satu lagi aksi protes dilancarkan berkenaan dengan promosi film Diana di Paris, Prancis. Seperti yang diketahui, Diana meningggal dalam sebuah kecelakaan mobil di tahun 1997. Saat itu, lokasi kecelakaan terjadi di terowongan Pont de l'Alma. Protes menyeruak saat pihak promotor film Diana meletakkan sebuah poster film tersebut di pintu masuk terowongan tersebut. Para penggemar Diana pun tak terima.

Terlebih lagi, poster tersebut dipasang tak jauh dari monumen Flame of Liberty yang berlapis emas yang dianggap banyak orang sebagai simbol memorial bagi kematian Diana yang saat itu berusia 36 tahun saat kecelakaan maut tersebut terjadi. Di Agustus 1997, Diana tengah berkendara dengan kekasihnya, Dodi Al Fayed dan seorang supir saat mobil mereka dikejar paparazzi dan akhirnya mengalami kecelakaan yang merenggut nyawa ketiganya.

Salah satu sahabat Diana semasa hidupnya, Rosa Monckton, mengungkapkan kekesalannya dengan pemasangan poster film tersebut. "Aku sepetri sudah tidak memiliki kata-kata yang tepat untuk menggambarkan cara memalukan yang dipilih pihak rumah produksi untuk mempromosikan filmnya. Belum ada yang seperti ini. Filmnya sendiri sudah sangat spekulatif dan menjijikkan, ditambah lagi mereka memilih mengiklankannya di lokasi kematian Diana. Ini sungguh tercela," kata Rosa kesal.

Tambah Rosa, "Ini sangat mengganggu kenangan banyak orang, belum lagi menyangkut kehidupan William dan Harry. Perasaan mereka berdua sering dilupakan di kisah Diana manapun. Aku menginginkan iklan itu dicpot segera!."

Yetta/Tabloidnova.com