Lima Adegan Terbaik Cory Monteith di Glee

By nova.id, Selasa, 16 Juli 2013 | 00:29 WIB
Lima Adegan Terbaik Cory Monteith di Glee (nova.id)

Lima Adegan Terbaik Cory Monteith di Glee (nova.id)

"Cory dan pendukung Glee (JJ) "

Nyaris empat tahun berakting sebagai Finn Hudson di serial popular Glee, membuat keberadaan Cory Monteith seolah tak akan pernah bisa lepas dari sosok Finn. Sejak awal kemunculannya di Glee, Cory yang juga piawai memainkan alat musik drum ini sudah membawakan ratusan lagu dengan baik.

Namun lima penampilan terbaiknya inilah yang menandai kiprah Cory di serial Glee yang sudah merampungkan musim keempat penayangannya dan tengah bersiap memproduksi tayangan musim kelima.

o   Don't Stop Believing (Musim Pertama)Lagu ini yang menjadi awal fenomena Glee di seluruh dunia. Lagu ini pula yang menandai transformasi Finn Hudson dari seorang berandalan menjadi mentor teladan.

o   Just The Way You Are (Mudim Kedua)Menandai persahabatan dan persaudaraan yang terjadi antara Finn Hudson dan Kurt. Lagu  ini didedikasikan Finn untuk saudara tiri barunya, Kurt.

o   The Scientist (Musim Keempat)Lagu ini sangat tepat untuk bisa menunjukkan kemampuan vokal yang sangat powerfull yang dimiliki Cory.

o   Losing My Religion (Musim Kedua)Lagu ini ditampilkan dengan kemasan hitam putih yang sangat klasik yang menandai emosi yang sangat menadalam yang dibawakan sempurna oleh Cory.

o   Faithfully (Musim Pertama)Duet Finn dan Rachel saat membawakan lagu ini nyata-nyata bisa menerbitkan raa haru di hati penonton. Dari sisi emosi dan vokal, ini salah satu duet terbaik Finn-Rachel.

Yetta / Tabloidnova.com