Yang Dilakukan Pasangan Ini Agar Punya Momongan

By nova.id, Selasa, 18 Juni 2013 | 01:45 WIB
Yang Dilakukan Pasangan Ini Agar Punya Momongan (nova.id)

Yang Dilakukan Pasangan Ini Agar Punya Momongan (nova.id)

"Fera Feriska dan Fathir Muchtar (Foto: Icha) "

Tujuh tahun menikah dan tak kunjung dikaruniai momongan, tak membuat artis Fera Feriska dan suaminya, Fathir Muchtar  'menyerah'. Menurut Fera, dia dan suami tetap terus berusaha.

"Bosannya justru kalau ditanya teman-teman wartawan melulu ha.ha. Sampai saat ini aku dan Fathir terus berusaha kok," kata Fera sembari bercanda saat menghadiri Festival Film Bandung 2013 di lapangan Gasibu, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (15/6/2013) malam.

Artis yang pernah bermain bersama suaminya dalam sinetron Jangan Pisahkan Aku itu mengatakan, saat ini ia dan Fathir tengah mencoba cara lain agar cepat diberi keturunan. Namun, seperti apa caranya, sekarang masih mereka diskusikan bersama.

"Mudah-mudahan sih mau coba cara yang lain. Tapi sampai saat ini aku dan fathir terus berusaha kok. Tetap aja ML (making love) everyday he.he, " katanya berkelakar.

Tribunnews