Nikah di Bali, Ruben Onsu Batasi 150 Undangan

By nova.id, Senin, 24 Juni 2013 | 11:36 WIB
Nikah di Bali Ruben Onsu Batasi 150 Undangan (nova.id)

Nikah di Bali Ruben Onsu Batasi 150 Undangan (nova.id)

"Ruben Onsu dan Wenda (Foto: Isna) "

Ruben Onsu masih belum mau terbuka terkait tanggal pernikahannya dengan Wenda Tan. Ruben hanya bersedia membagi berita bahagia bahwa hari bahagianya nanti akan digelar di Pulau Dewata, Bali.

Presenter berusia 29 tahun ini mengaku tak mau terlalu mengekspos rencana pernikahannya karena ingin fokus. Tak hanya itu, Ruben dan Wenda pun menyebar undangan yang sangat terbatas.

"Sejauh ini cuma 150 undangan. Cuma teman-teman dekat dan keluarga aja," kata Ruben saat ditemui tabloidnova.com di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (24/6).

Dengan jumlah undangan terbatas itu, Ruben dan Wenda pun mengaku siap dikomplain teman-teman yang tak diundang. "Iya, pastilah ada yang kecewa karena enggak diundang. Tapi minta doanya untuk rumah tangga kami," imbuh Ruben.

Isna/Tabloidnova.com