Rachel Maryam menjadi salah satu sutradara film omnibus Rectoverso. Untuk pertama kalinya, artis dan juga anggota DPR duduk di kursi sutradara. Rachel mengaku banyak mendapat ilmu dari aktivitasnya itu. Selama ini, ia hanya fokus bagaimana memainkan karakter saat di depan layar. "Jadi sutradara harus multialenta dan jeli. Yang dipikirin lebih kompleks, setting, angel, kostum, lighting," cerita Rachel tentang pengalamannya. Rachel mengaku puas. Apalagi, menjadi sutradara sudah menjadi cita-citanya sejak muda. "Dari dulu masih jadi pemain, aku udah cita-cita suatu saat menjadi sutradara. Tapi belum pernah terealisasi karena saya enggak seriusin, sampai akhirnya Marcela (Zalianty) nawarin. Jadi teringat lagi sama cita-cita itu," kenang ibu satu anak ini. Isna