Julia Perez Menangis Belum Dapat Izin Nikah Dengan Gaston Castano

By nova.id, Minggu, 28 Oktober 2012 | 01:30 WIB
Julia Perez Menangis Belum Dapat Izin Nikah Dengan Gaston Castano (nova.id)

Julia Perez Menangis Belum Dapat Izin Nikah Dengan Gaston Castano (nova.id)

"Julia Perez (Foto: Okki) "

Julia Perez kini sudah bersamaa Gaston Castano setelah beberapa bulan pesepakbola Argentina itu pulang ke kampung halamannya. Meski sudah kembali, Jupe tak serta merta langsung bisa minta Gaston untuk menikah dengannya.

"Sebenarnya kita fine saja, tapi  belum komitmen untuk relationship lagi. Terimakasih untuk selalu support aku," ujar Jupe.

 Kesulitan Jupe untuk menikah dengan Gaston tak lain lantaran ibunda Jupe, Sri Wulansih, belum memberikan restunya sampai sekarang. "Nego sama mama biar dikasih nikah sama Gaston. Lima tahun enggak dikasih juga," ujar Jupe sambil sambil menangis. "Kalau sama Gaston kayaknya jawabnya berat. Tetap enggak," tukas ibunda Jupe, Sri Wulansih. Ibunda Jupe  bercerai dengan suaminya yang seorang pesepakbola. Kabarnya ibunda Jupe trauma dan melarang anaknya berpacaran dengan pemain bola seperti Gaston.Benarkah?

"Enggak trauma, pokoknya ada sesuatu, enggak bisa disebutkan disini. Walaupun bagaimana, saya yakin, Jupe ngerti apa yang mama mau. Mama sebagai orangtua ingin dia dapat jodoh yang terbaik dan seiman sama dia," tandasnya. "Gagal maning gue kawin," cetus Jupe sambil menangis.Okki