Ayu Ting Ting Syok Dengar Kabar Orangtuanya

By nova.id, Sabtu, 20 Oktober 2012 | 03:09 WIB
Ayu Ting Ting Syok Dengar Kabar Orangtuanya (nova.id)

Ayu Ting Ting Syok Dengar Kabar Orangtuanya (nova.id)

"Ayu Ting Ting (Foto: Okki) "

Orangtua Ayu Ting Ting dikabarkan terhambat berangkat ke tanah suci Mekkah. Mengetahui hal itu, Ayu sempat syok dan akhirnya pasrah. Mengetahui hal itu, Ayu mengaku syok.

"Ayu sudah tahu dan dengar kabar itu. Dia syok. Tapi mau bagaimana lagi," kata road manajer Ayu, Firman, saat dihubungi tabloidnova.com, Jumat (19/10) malam.  Menurut Firman, hingga kini Ayu masih menjalankan pekerjaannya. Kabar  soal orangtuanya itu tak mengganggu Ayu saat bekerja.

 "Jadwal nyanyi  tetap harus dijalani profesional dong. Semoga saja segera selesai, dan rencana tetap berjalan seperti semula," harap Firman.

"Dia tetap nyanyi, tapi masih terus kontak-kontakan sama bapak dan ibunya lewat telepon. Ayu terus memantau perkembangannya," pungkasnya.Okki