Nunung dan lawan mainnya, Azis terlihat terus tertawa riang saat pengambilan gambar untuk Program Rekreasi Azis Nunung di Restoran Banteng di Santika Premiere Dyandara Hotel & Convention, Medan. Apa tanggapan Nunung?
"Aku senang banget bisa datang ke Medan lagi walaupun sebelumnya aku sering mondar-mandir ke Medan jika diundang tokoh masyarakat Medan, almarhum Ollo Panggabean. Bisa-bisa dalam satu bulan aku berkali-kali diundang ke Medan, Pokoknya bang Ollo itu orangnya baik lho," ujar Nunung yang lagi-lagi tertawa.
Nunung mengaku ingin menjelajahi seluruh kota Medan. "Aku sih memang sudah pernah ke Prapat, Danau Toba, tapi aku pengennya pergi lagi ke pelosok-pelosok, di pedalaman kawasan Tao Toba, pengen sih menjelajah kesana," ujar Nunung.
Dengan kegiatan yang begitu padat, wanita yang baru menikah ini harus pintar-pintar jaga kesehatan. "Sebisa mungkin aku akan makan teratur, minum air putih dan tak lupa suntik vitamin. Bagi aku suntik vitamin itu harus lho, kadang aku suntik sebulan sekali. Yang paling utama tentu saja menjaga mkanan dan porsinya juga harus dibatasi. Dibatasi saja sudah 'melar' begini, apalagi kalau tak dibatasi," ujar Nunung lagi-lagi tertawa.
Kalau sudah di restoran Medan apa yang dicari Nunung ? "Oh, tentu saja daun ubi (singkong) tumbuk. Satu lagi harus ada cabe rawit. Kalau enggak makan cabe rawit dalam satu hari badan bisa lemas," ujar Nunung yang akan memborong bika ambon buat oleh-oleh di Jakarta.
Debbi