"Alhamdulillah, operasinya sudah selesai. Tadinya cuma tiga jam, molor pelaksanaan jadi lima jam," kata ayahanda Rezky, Trijogo Dratjatmoko, saat ditemui tabloidnova.com di Rumah Sakit Pondok Indah, Selasa (4/9) dini hari. Molornya proses pelaksanaan operasi menurut ayahanda Rezky, lantaran tim dokter kesulitan untuk menyambung syaraf yang putus di jari telunjuk kirinya. Sedangkan untuk pemasangan pen di tulang selangka kirinya, sama sekali tak ada masalah.
"Tingkat kesulitan operasi jarinya, agak lumayan susah, ketimbang tulang selangka. Kalau jari, syarafnya yang kena, yang sulit di jari sebelah kiri," jelas Trijogo kepada tabloidnova.com. Molornya proses operasi hingga dua jam sempat membuat pihak keluarga terutama ayah dan ibu Rezky khawatir. "Namanya mundur waktu sampai dua jam, kita khawatir. Menurut dokter memang tidak ada yang terlalu berisiko tinggi, tapi khawatir tetap ada, karena mundur dari semula,. Sekarang masuk ruang rehabilitasi enam jam untuk stabil. Setelah itu baru dikirim ke kamar inap," ucap Trijogo. Okki