Sapto Sutarjo : Semua Orang Bisa Main Film

By nova.id, Selasa, 28 Agustus 2012 | 09:18 WIB
Sapto Sutarjo Semua Orang Bisa Main Film (nova.id)

Sapto Sutarjo Semua Orang Bisa Main Film (nova.id)

"Sapto Sutarjo (Foto: Laili) "

Bagi seorang talent scouting seperti Sapto Sutarjo, mencari bakat seorang pemain film bukanlah harus mendapatkan aktor atau aktris yang baik .Ia mencoba melihat kemampuan seseorang dari berbagai sisi.

"Semua orang bisa main film," demikian tandasnya  ketika menceritakan pekerjaannya bersama sutradara Rudi Sujarwo memproduksi film terbaru mereka.

Menurutnya, kendati belum memiliki pengalaman akting, seseorang juga bisa menjadi aktor maupun aktris. "Pada dasarnya kita semua selalu berakting. Ketika di depan kamera kita selalu menjadi orang lain, kan?" ungkap pria yang sudah sering menjadikan pemain baru dalam film-film di tanah air ini.

Kendati akting pada dasarnya bergantung kemauan, peran talent scouting tetap penting di dalam pembuatan film. "Hal terpenting pertama dalam film adalah skrip, yang kedua itu pencari talent," ujarnya lagi

Dari tangan seorang talent scouting , naskah  film dapat tersajikan dengan lebih hidup. Inilah yang membuat seorang Sapto kemudian menjadi orang penting yang disegani kru film dan agensi talent. Kendati demikian Sapto mengingatkan "Intinya untuk dapat berperan sesuatu harus percaya diri. Kalau sudah percaya diri akan nothing to lose sehingga bagus saat di depan kamera," ungkapnya.

Selain soal modal kepribadian seseorang, Sapto juga mengingatkan pentingnya memperhatikan penampilan sebelum memasuki proses casting. "Tentunya harus berupaya sesuai kategori bakat yang dicari," pungkasnya.

Laili