Roy Marten Berikan Restu Pada Gading dan Gisel

By nova.id, Kamis, 31 Mei 2012 | 07:18 WIB
Roy Marten Berikan Restu Pada Gading dan Gisel (nova.id)

Roy Marten Berikan Restu Pada Gading dan Gisel (nova.id)

"Foto: Icha "

Gading Marten sudah mendapat restu dari sang ayah, Roy Marten, untuk menjalin hubungan serius dengan Gisel. Roy berharap hubungan mereka langgeng.

"Ke depannya lihat aja, saya hanya merestui semua keputusan mereka," ujar Roy saat ditemui di Indonesia Movie Award, Tenis Indoor, Senayan, Jakarta, Rabu (30/5) malam.

Dikatakan Roy, sejauh ini Gading maupun Gisel sama-sama serius menjalani hubungan. Gading pun berusaha mengenalkan Gisel kepada keluarga besarnya.

"Saya lihat mereka serius, mudah-mudahan semuanya berjalan dengan baik," katanya. Roy dan keluarga sangat demokratis soal asmara. Ia membebaskan Gading untuk siapa saja yang akan menjadi pendampingnya kelak. "Kami keluarga demokratis ketika dewasa, menentukan langkah dan jalan hidupnya," kata Roy.Icha