"Masih mencari waktu yang pas untuk diskusi soal politik. Dia kan mengidolakan papa," katanya saat ditemui di studio Dahsyat, Kebun Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (23/2).
Dikatakan Zaskia, ayahnya mulai memberi peringatan kepada Irwansyah tentang langkah apa-apa saja yang akan diambilnya. "Papa udah wanti-wanti sejak sekarang. Ini dunia yang berbeda. Mending biasa aja, tapi aman. Mau jadi pejabat, Irwan mungkin akan mengurangi kariernya. Dia masih striping juga. Apa yang akan dipakai esok, juga hasil kerja keras sendiri," jelas Zaskia.
Lantas, adakah niat Irwansyah untuk bertemu dengan Rano Karno yang saat ini menjabat menjadi Wakil Bupati Tangerang? "Mau sih, tapi belum ada kesempatan untuk bicara. Irwan masih muda dan harus banyak belajar. Mentalnya sudah siap. Sekarang waktunya menentukan pilihan. Dia suka banget sama politik. Kalaupun enggak menang sekarang, dia mendapatkan banyak pelajaran," paparnya.
Icha