Setelah menunggu waktu yang sangat panjang, Hanung Bramantyo akhirnya meluncurkan film '?' dalam bentuk DVD. Niat Hanung yang sempat tertunda ini akhirnya bisa terlaksana.
"Kita launching DVD '?' dan novel berjudul 'Harmoni Dalam Tanda Tanya'," ujar Hanung saat ditemui di Radja Ketjil, Gandaria City, Jakarta Selatan, Selasa (21/2).
Hanung mengaku memberanikan diri untuk meluncurkan DVD film garapannya meski dirinya tahu ancaman salah satu ormas terus bergulir. "Karena permintaan sudah banyak, Bismillah, apapun yang terjadi, dari pada kita dianggap ingkar janji. Karena ada pemenang kuis yang harus kita umumkan dengan hadiah 100 juta. Makanya kita luncurkan DVD, novel, sekaligus pemenang lomba dalam satu momen," paparnya.
Menurut Hanung, sebelum meluncurkan DVD dan novelnya, film '?' sempat di demo besar-besaran oleh salah satu ormas Islam. Bahkan, film tersebut sempat ditarik di Tasikmalaya lantaran demo berlangsung anarkis. Meski begitu, Hanung optimis dengan keluarnya DVD tersebut.
"Kami optimis film ini ditonton masyarakat luas. Banyak sekali di beberapa daerah tidak punya bioskop, secara harga juga tidak begitu mahal. Dan film ini tidak ada kaitannya dalam merusak akidah," katanya. Icha