Ustadz Soleh Mahmoed alias Ustadz Solmed bangga punya istri April Jasmine. Menurut Solmed, perempuan yang dinikahinya pada 11 November itu sangat perhatian dan bisa melayaninya dengan baik.
"Saya selalu berharap istri sangat perhatian, setiap pagi dia suguhkan teh manis, roti, dia masak mie dan kangkung. Kalau bosen emak saya yang gantian masakin," tutur Solmed di Pusat Perfilman Haji Usmar Ismail (PPHUI), Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta, Kamis (22/12) malam.
Sebelum menikah dengan Solmed, April sama sekali tak bisa memasak. Kini dia mulai belajar masak pada orangtuanya.
"Aku enggak pernah masak, tapi selalu menawarkan dia mau makan apa, dia bilang roti. Saya tahu, pasti eneg tiap pagi makan roti, tapi dia ngertiin banget. Aku sudah belajar masak nasi sama emak. Kalau ada waktu, mau belajar balado kesukaan suami," terang April.
Solmed berharap, perlakuan April terhadapnya tak akan berubah. "Secara fisik tetap kayak kemarin, enggak banyak berubah, kalau tahunan mungkin mulai peyot. Fisik boleh berubah, hati enggak boleh, itu yang penting," ucap Solmed sambil melirik mesra istri tercinta.Okki