Ahmad Dhani tak mau ambil pusing soal pencekalan dirinya di kota Cirebon beberapa waktu lalu. Pentolan grup band Dewa 19 ini merasa tak rugi ketika batal tampil di sebuah cafe di kota udang tersebut. Mantan suami Maia Estianty ini mengaku tak mengalami kerugian sedikitpun. "Saya sih enggak masalah karena udah dibayar lunas sama yang ngundang. Nah, yang rugi itu ya kafe-nya. Kita juga enggak dimintain pengganti konsernya," kata Dhani di Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (21/12). Dhani justru menyayangkan sikap polisi setempat yang terlihat tak bisa berbuat apa-apa atas aksi ormas tersebut. Bapak tiga anak ini mengaku pernah mengalami hal serupa di Sleman, Yogyakarta. "Tapi waktu itu Kapolres Sleman berani bertindak. Tapi kenapa yang ini seperti tak berdaya melawan ormas. Padahal NU kan udah menjamin, kalau AD (Ahmad Dhani) bukan Yahudi, dan lain-lain," tegasnya.Isna