Annisa Bahar: Aku Mimisan Tiap Malam

By nova.id, Selasa, 20 Desember 2011 | 04:45 WIB
Annisa Bahar Aku Mimisan Tiap Malam (nova.id)

Annisa Bahar Aku Mimisan Tiap Malam (nova.id)

"Annisa Bahar (Foto: Icha) "

Ditipu akibat bisnis investasi membuat Annisa Bahar stres. Gara-gara hal tersebut, Annisa  mengalami mimisan setiap malam.

"Kemarin itu berpengaruh banget. Saya ditelepon banyak orang.  Enggak diangkat salah, diangkat pun bingung jawabnya. Mereka pada nanya ke saya," tuturnya.

Saat kandungannya membesar dan siap melahirkan, Annisa harus menerima kabar buruk. "Jujur saat ini sudah masuk usia persalinan, aku buruh refresh, istirahat. Aku sempat mimisan setiap malam. Stres kayaknya. Makanya aku jadi pikiran terus." katanya.

Annisa berharap masalahnya bisa selesai secepat mungkin. Jika tidak, Annisa  terpaksa melaporkan kasus tersebut ke Polda Metro Jaya.

"Kalau dalam waktu 2 hari ini tidak ada itikad baik, terpaksa kami akan laporkan dengan dua pasal, yaitu pasal 378 penipuan, 372 penggelapan," ujar Arifin Harahap,  kuasa hukum Annisa. "Aku minta kalau bisa ketemu sama mereka. Kalau memang merasa benar, hadapi kita," tambah Annisa.Icha