Agus Rahman menyerahkan mahar berupa seperangkat alat sholat dan uang dinar seberat 25.5 gram kepada Dewi Sandra saat menikah, Minggu (11/12). Menurut pria Betawi itu, tak ada makna khusus di balik mas kawin tersebut. Agus hanya ingin, keluarga yang dibangunnya bersama Dewi terus akan selalu mengingat Allah. "Mata uang dinar, kalau dihitung ke dalam gram itu seberat 25,5 gram. Enggak ada maknanya. Dinar bisa dipergunakan di kemudian hari, bisa sebagai investasi," jelas Agus usai melangsungkan prosesi akad nikah di Plataran, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Dewi dan Agus hanya menyebar 300 lembar undangan. Mereka ingin para tamu yang hadir bisa akrab dan kekeluargaan, serta bisa ikut menikmati kebahagiaan. "Kalau di gedung, kesannya formal, ada jarak antara kita dan tamu. Tapi kalau di sini (konsep pesta kebun) kita sangat dekat dengan tamu. Mereka bisa dengan akrab dan ikut berbahagia bersama kami," kata Dewi soal alasannya memilih tempat asri di daerah selatan Jakarta itu. Isna