Ussy Sulistyowati segera dilamar sang kekasih, Andhika Pratama. Saat dikonfirmasi perihal rencana bahagia itu, Ussy membenarkannya.
"Benar mau ada lamaran nanti tanggal 19 November," tutur Ussy saat dihubungi via ponselnya, Rabu (16/11) sore. Rencananya acara pertunangan digelar tertutup dan hanya diperuntukkan bagi keluarga. Beberapa teman Ussy dan Andhika juga akan menjadi saksi peristiwa bahagia mereka. "Pokoknya nanti ada keluarga sama teman-teman juga," tukas perempuan berusia 31 tahun itu. Rencananya, Ussy akan melangsungkan pertunangan itu di kediamannya di Lebak Bulus. "Acaranya, Insya Allah di rumah saya," tuntas ibu satu anak itu. Okki