Giring 'Nidji' kini tampil dengan rambut baru. Giring mengaku memotong rambutnya untuk sebuah inovasi.
"Harus inovasi terus, jangan lakukan hal yang sama. Kasihan Nidjiholic (sebutan penggemar Nidji), masa keriting terus," ujarnya seraya tertawa saat ditemui di studio Dahsyat, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Rabu (16/11).
Tampilan baru Giring ikut dikomentari penggemarnya. Beruntung, tidak ada komentar tak sedap.
"Sejauh ini bagus sih. Memang ada yang bilang kangen rambut yang dulu, tapi banyak yang bilang keren. Yang sekarang, alhamdulilah. Namanya seniman harus inovasi terus."
Meski banyak yang komentar, Giring percaya jika penampilan barunya tak mempengaruhi kecintaan penggemar. "Saya percaya, Nidjiholic suka karena musiknya, bukan karena fisiknya," pungkasnya.Icha