Heboh Anang Bicara Blak-blakan

By nova.id, Senin, 11 Juli 2011 | 00:25 WIB
Heboh Anang Bicara Blak blakan (nova.id)

Heboh Anang Bicara Blak blakan (nova.id)

"Anang (Foto: Isna) "

Anang Hermansyah menunda peluncuran bukunya, Aku dan Diva. Semula, Anang akan merilis buku yang menceritakan soal kehidupan pernikahannya dengan diva pop Indonesia itu, April 2011.  "Ada revisi karena hidup Anang yang sedinamis harga saham, dijamin lebih seru," kata penulis buku Aku dan Diva, Alberthiene Endah (AE) saat berbincang dengan Tabloidnova.com, Senin (11/7). Buku yang tebalnya lebih dari 300 halaman itu sebenarnya sudah siap naik cetak, Maret. Namun belakangan, ada banyak kejadian pada hidup Anang. Dari 'perceraiannya' dengan Syahrini hingga hadirnya Ashanty yang membuat buku tersebut dijamin bakal bikin heboh. "Idenya dari Mas Anang dan aku juga. Akhirnya kita berpikir perkembangan baru ini perlu kita masukin ke dalam buku. Kemarin buku itu bercerita soal KD ya, dari A-Z soal KD. Itu tetap dipertahankan tapi Mas Anang ingin menambah kontennya itu," jelas penulis yang pernah menulis buku biografi KD ini. Rencananya, Anang akan merilis buku ini di bulan Ramadhan nanti. Ia merasa semangat yang ada di buku ini sangat baik sehingga pas jika lempar ke masyarakat di bulan suci. "Itu Mas Anang udah mantap banget. Pokoknya launching di Bulan Ramadhan karena semangat buku ini juga baik," kata AE yakin.Isna