Berliana Febrianti termasuk satu pengagum mendiang KH Zainuddin MZ. Wanita yang kini mengenakan jilbab itu selalu mengingat pria yang sudah dianggapnya sebagai guru sendiri.
"Sosok beliau itu sulit untuk dilupakan. Saya kenal beliau tapi sepertinya beliau enggak ingat saya. Dari kecil sekitar tahun 1990-an pernah juga beliau menjadi narasumber di acara saya," tutur Berliana saat dijumpai di rumah duka, Gg. H. Aom, Gandaria I, Jakarta Selatan, Selasa (5/7) sore. Berliana mengaku sempat kehilangan saat Zainuddin menghilang dari layar kaca. "Saya rindu karena beliau sempat enggak ada di statiun televisi. Saya rindu karakter beliau dan cara menyampaikan ceramahnya. Suaranya dan caranya juga khas. Kami sekeluarga senang mendengar ceramah almarhum," kata Berliana. Okki