Dewi Perssik: Kaki Julia Perez Menghantam Dada Saya

By nova.id, Rabu, 18 Mei 2011 | 08:45 WIB
Dewi Perssik Kaki Julia Perez Menghantam Dada Saya (nova.id)

Dewi Perssik Kaki Julia Perez Menghantam Dada Saya (nova.id)

"Dewi Perssik, kanan, memeragakan adegan perkelahian (Foto: Okki) "

Dewi Perssik kembali hadir sebagai saksi atas terdakwa Julia Perez. Dewi Perssik bersama dua saksi lain, Usep Aliyana alias Ujeng, Junaedi alias Didit disumpah di depan Majelis Hakim. Sidang yang sempat ditunda dua kali ini dimulai sekitar pukul 14.30 Wib. Awalnya, janda Saipul Jamil itu ditanya seputar kronologi kejadian. "Peristiwanya terjadi saat syuting film Arwah Goyang Karawang, tanggalnya lupa, tapi saya mengingat kejadiannya. Saya mengalami penganiayaan," katanya di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Rabu (18/5) siang. Dewi tampak bersemangat memeragakan adegan perkelahian hingga rela berguling-guling di ruang sidang. "Awal syuting saya ada adegan fighting dengan Julia Perez, guling-gulingan, cakar-cakaran, sutradara mengarahkan bagaimana kami berkelahi," jelas Depe kepada ketua Majelis Hakim. Dewi memeragakan bagaimana Julia Perez menganiayanya saat syuting yang dilakukan pada 5 November 2010. "Kaki Jupe langsung ke dada saya," kata Depe sambil terlentang di ruang sidang. "Saya merasakan perih di wajah, dada saya sesak. Dia semakin emosi. Saya berusaha membela diri. Kalau saya tidak melepaskan diri, saya bisa mati. Saya melakukan sesuatu untuk lepas dari cengkeraman dia," katanya.Okki