Ayu Azhari berakting tanpa dibayar dalam film L4 Lupus. Konon langkah Ayu ini dilakukan karena ia akan terjun di dunia politik. Kabar ini semakin kencang berhembus karena Ayu memilih film penderita penyakit lupus untuk mengkampanyekan dirinya. Namun, saat dikonfirmasi, Ayu langsung membantahnya.
"Kalau parpol, dari dulu aku udah di Demokrat, tapi bukan anggota, cuma simpatisan. Lagi juga ini murni kok, karena niat aku," ujar Ayu saat ditemui dalam syukuran film terbarunya L4 Lupus, RS. Kramat 128, Jakarta Pusat, Senin (16/5).
Ayu mengaku berusaha memberikan keseimbangan dalam hidupnya. "Ini bukan membangun imej, ini keseimbangan dalam hidup, ada saatnya kita memberi, ada juga saatnya kita menerima," jelasnya.
Lantas, apakah Ayu berniatserius terjun ke dunia politik? "Lagi juga aku belum ada niat. Simpatisan saja," jawabnya.Icha