Pasha Sibuk, Sang Istri Ditinggal di Rumah

By nova.id, Kamis, 31 Maret 2011 | 02:09 WIB
Pasha Sibuk Sang Istri Ditinggal di Rumah (nova.id)

Pasha Sibuk Sang Istri Ditinggal di Rumah (nova.id)

"Pasha (Foto: Isna) "

Usai menikahi Adelia Wilhelmina, Minggu (27/3)u, Pasha 'Ungu' sudah mulai beraktivitas seperti biasa. Vokalis kelahiran Donggala, Sulawesi Tengah, 31 tahun silam ini langsung disibukkan dengan pembuatan video klip singel terbaru Ungu yang berkolaborasi dengan penyanyi jazz, Andien. "Gue kembali lagi beraktivitas seperti biasa," kata Pasha di sela-sela pembuatan video klip Saat Bahagia di Surya Kencana Studio Jl. Surya Widuri I/27 Perum Sunrise Garden, Kedoya, Jakarta Barat, Rabu (30/3) malam. Pasha sebenarnya ingin merencanakan bulan madu dengan mantan pramugari itu. Namun karena kegiatan Ungu sedang padat, terpaksa pengantin baru itu menunda bulan madu mereka. "Ada keinginan untuk liburan tapi nunggu waktu kosong dulu karena jadwal Ungu padat sampai Lebaran," jelas mantan suami Okie Agustina ini. Kesibukan Pasha bisa dimengerti Adelia. Perempuan berdarah Belanda-Sunda itu tetap bersabar menghadapi kesibukan suaminya itu. "Adel di rumah aja. Dia enggak ikut (syuting) tapi dia ngerti suaminya sibuk kok," tandas pelantun hits Hampa ini.Isna