Jenazah Adjie Massaid disemayamkan di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat untuk memberi penghormatan terakhir. Adjie akan dimakamkan di TPU Jeruk Purut, Jakarta.
Adjie merupakan anak kedua dari tiga bersaudara keluarga Raden Pandji Sujono Tjondro Adiningrat. Adjie bersama keluarganya pindah ke Belanda tahun 1975 saat masih duduk di sekolah dasar.
Karier Adjie berawal sebagai model yang cukup sukses di tanah air. Ia kemudian mencuat sebagai aktor handal setelah membintangi film fenomenal karya Garin Nugroho, Cinta Dalam Sepotong Roti tahun 1990. Sejak saat itu kiprah Adjie di bidang akting melesat cepat.
Adjie sempat membuat publik bterkejut ketika memutuskan terjun ke dunia politik. Namun, pilihannya ternyata tak salah. Ia cukup sukses menjadi anggota Dewan di gedung DPR.Uda