Maia Estianty berharap Nazriel Irham diputus bebas oleh Pengadilan Negeri Bandung, Senin (3/1). Sebagai sesama musisi, Maia senang jika Ariel berkarya kembali. "Sebagai sahabat, aku mendoakan Ariel diputus bebas karena bagaimana pun dia secara hukum enggak ada masalah, mudah-mudahan dengan adanya kejadian kemarin dia mengambil banyak pelajaran," ujar janda tiga anak ini di sela-sela perayaan ulang tahunnya di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Minggu (30/1) malam. Jika Ariel diputus sesuai tuntutan jaksa penuntun umum, yaitu 5 tahun penjara, Maia berharap agar pelantun hits Mimpi Yang Sempurna itu bisa tabah. "Aku hanya bisa bilang, Ariel terimalah dengan lapang dada," pungkasnya. Ariel menjalani persidangan akhir dari kasus peredaran video mesum dengan Luna Maya dan Cut Tari, Senin (31/1).Isna