Erwin Gutawa, Konser Tunggal Terbaik

By nova.id, Kamis, 27 Januari 2011 | 03:16 WIB
Erwin Gutawa Konser Tunggal Terbaik (nova.id)

Erwin Gutawa Konser Tunggal Terbaik (nova.id)

"Foto: Fadoli Barbathully "

Sosok Erwin Gutawa (48), sudah tak diragukan lagi dalam dunia musik. Selama hampir dua dekade, Erwin telah menggeluti dunia musik dan kini ia menjadi pemimpin orkestra yang karya dan namanya diakui dunia. Selama itu, ia mengaku tidak pernah merasa bosan atau stagnan dalam bermusik. "Saya suka show dan rekaman. Untuk mengakali rasa jenuh, saya tinggal men-switch dua hal itu," ujarnya.

Kepiawaiannya sebagai pemimpin orkestra pun sudah teruji dalam banyak event. Sebut saja konser Ruth Sahanaya, Chrisye, Krisdayanti, hingga Siti Nurhaliza di Royal Albert Hall, London. Terakhir, awal Januari lalu, ia juga sukses menangani Musikal Laskar Pelangi. "Saya bukan seniman yang menunggu mood. Saya terbiasa merangsang kreatifitas saya untuk menciptakan sebuah karya," kata Erwin.

Kemampuannya sebagai musisi bertangan dingin inilah yang membuat Kompas Gramedia Production dan Dyandra Promosindo mempersembahkan sebuah konser bertajuk A Masterpiece of Erwin Gutawa, sebuah konser yang akan merangkum perjalanan Erwin Gutawa dengan karya-karya terbaiknya.

Konser ini akan melibatkan 90 pieces orkestra, 60 paduan suara, 40 penari dan didukung oleh tata panggung dan tata suara terbaik. Sejumlah penyanyi ternama Indonesia juga akan ikut berkolaborasi, seperti Iwan Fals, Rossa, Afgan, Kotak, Sandhy Sondoro, Dira Sugandi, hingga pesinden, Waldjinah. "Ini semacam etalase penyanyi Indonesia. Mudah-mudahan ini menjadi konser yang kaya warna," ungkap Erwin. Rencananya, konser akan digelar pada 26 Februari 2011 di Plennary Hall, Jakarta Convention Center, Jakarta.

 RENTY