"FPI akan kawal polisi, backup kejaksaan untuk menahan Ariel selanjutnya. Turunkan ribuan laskar FPI ke Mabes Polri. Kita gerakkan FPI se-DKI agar pihak kepolisian tidak membebaskan Ariel," ujar Habib Salim Alatas atau Habib Selon, di kawasan Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Kamis (14/10).
Habib Selon tidak bisa menerima jika tersangka video mesum itu dibebaskan karena alasan kurang bukti. Menurutnya, sejak kasus ini disidik, polisi sudah memiliki cukup waktu untuk mengumpulkan barang bukti.
"Videonya sudah dinyatakan asli oleh pakar telematika, Cut Tari juga sudah mengakuinya. Kurang apa lagi. Kami FPI akan tetap memantau terus. Kalau sudah digelar sidang, FPI akan turun menghadiri sidang," ungkap Habib Selon.
Ariel dianggap FPI sudah melakukan kejahatan yang lebih berbahaya dari korupsi. "Ariel sudah berzinah dan merusak moral bangsa. Polisi harus bisa menuntaskan kasus ini hingga selesai. Kalau perlu FPI sendiri yang akan menyelesaikannya," pungkas Habib Selon.Isna