Memes Larang Anak Nikah Muda

By nova.id, Minggu, 3 Oktober 2010 | 02:18 WIB
Memes Larang Anak Nikah Muda (nova.id)

Memes Larang Anak Nikah Muda (nova.id)

"Memes dan putra sulungnya, Kevin Aprilio (Foto: Okki) "

Memes memiliki dua orang putra, salah satunya adalah personil band remaja Vierra, Kevin Aprilio yang sudah genap berusia 20 tahun. Pasangan ibu dan anak itu selalu terlihat kompak dimanapun mereka berada. Bahkan saat di rumah pun keduanya kerap saling bertukar informasi masalah pribadi, termasuk keinginan Kevin yang  lima tahun kedepan berencana menikah.

"Kalau nikah muda, aku sih target minimal 25 tahun. Sekarang aku 20 tahun, ya masih lama," kata Kevin saat dijumpai bersama ibundanya, Memes..

Menanggapi pernyataan anak lelakinya, Memes memang tidak terlalu terkejut. Pasalnya, saat di rumah pun keduanya memang sudah tak punya rahasia lagi. Seperti diketahui, hubungan di dalam keluarga Memes dan suaminya komposer Adie MS memang sangat terbuka. Sayangnya, Memes belum sepenuhnya merestui keinginan Kevin.

"Dari dulu saya tidak pernah melarang dia pacaran, namanya juga anak muda, tapi yang terbaik buat dia aja, inginnya enggak menikah dalam waktu dekat ini, karena rasa masih ingin memiliki terhadap anak masih sangat besar," kata Memes.

Kevin yang merasa diberikan kepercayaan oleh sang bunda sepenuhnya juga tak mau  mempermainkannya. Ia mengaku tetap akan menjaga kepercayaan itu sampai  kapanpun. Kalaupun  sudah menentukan pasangan hidupnya, ia akan selalu terbuka dan memperkenalkannya kepada sang mama.

"Kebetulan saya orangnya enggak aneh-aneh, kalau urusan wanita enggak macam-macam juga, aku juga open, aku kenalin juga ke mama dan papa. Kan orang itu semakin gede juga, tapi ibu tetap ibulah, dan posisinya tidak tergantikan," ujar Kevin sambil memeluk ibundanya.

Perihal wanita yang beberapa kali sempat dikenalkan kepada Memes, pelantun lagu Pesawatku itu hanya bisa berpesan mencari pasangan yang sesuai dengan kriteria keluarga. "Kalau seandainya dia dapat calon, ya enggak apa-apa, tapi harus dilihat bibit, bebet, dan bobotnya. Soalnya biar bisa nyambung kalau diajak ngomong sama orang rumah." Okki