Julia Perez: Tes Perawan Jatuhkan Kredibilitas Wanita

By nova.id, Jumat, 1 Oktober 2010 | 07:58 WIB
Julia Perez Tes Perawan Jatuhkan Kredibilitas Wanita (nova.id)

Julia Perez Tes Perawan Jatuhkan Kredibilitas Wanita (nova.id)

"Julia Perez (Foto: Okki) "

Wacana tentang tes keperawanan terus menimbulkan pro dan kontra. Artis seksi Julia Perez pun ikut angkat suara. "Saya sangat menentang keras, ini lebih ke masalah privasi, dan  belum tentu baik juga untuk orangtua si anak, kenapa harus perawan? Itu kan lebih pada diri sendiri. Yang dilihat harusnya bagaimana si anak di sekolah, prestasinya, mau pintar atau tidak  bukan dinilai dari moral dan ahlak. Namanya juga manusia," ungkapnya  saat dihubungi melalui telepon selularnya, Jumat (1/10).

Menurut Jupe, cara seperti itu tentunya menjatuhkan moral wanita. Jupe pun menyarankan jika perlu anak diberi pendidikan seks agar terhindar dari seks bebas. "Yang diperlukan itu lebih pengertian tentang pendidikan seks, apa itu pornografi dan pornoaksi. Menurut tes saya itu menjatuhkan kredibiltas wanita," tegasnya lagi.

Wanita yang pernah bikin kontroversi gara-gara membagi-bagikan kondon dalam album terbarunya itu mengaku prihatin jika cara itu tetap digunakan. "Ya, kurang efektif. Di sekolah kan ada guru BP untuk membimbing si anak. Masalah perawan  bukan hanya karena hubungan seks, perawan itu bisa hilang tanpa si anak ketahui, bisa saja kan karena jatuh naik sepeda atau karena hal lain, ini memprihatinkan. Yang dibutuhkan sex education, tapi bukan hal yang negatif. Seks itu kan manusiawi," paparnya.Icha