BCL Jual Pakaian Sembari Beramal

By nova.id, Kamis, 9 September 2010 | 01:45 WIB
BCL Jual Pakaian Sembari Beramal (nova.id)

BCL Jual Pakaian Sembari Beramal (nova.id)

"BCL dan Ashraff (Foto: Isna) "

Bunga Citra Lestari (BCL) menjual hampir semua baju-baju show dan baju santainya untuk keperluan amal. Hasil penjualanya nanti akan ia sumbangkan untuk rumah singgah yang dihuni anak jalanan.

"Kemarin sempat mikir-mikir, aku ingin cari cara gimana mengurangi baju aku yang ada di dalam lemari, tapi aku enggak ingin sekedar memberikan aja. Terus aku diskusiin sama manajemen dan label, mereka punya ide untuk menjual," ungkap istri Ashraff Sinclair ini saat pembukaan garage sale di Rebel for Sale di Grand Indonesia, Selasa (7/9) malam.

BCL menjual pakaian show hingga pakaian yang ia kenakan untuk sehari-hari. Rata-rata pakaian itu sudah tidak muat lagi karena kini ukuran tubuhnya melar karena tengah hamil tua.

BCL mengaku senang bisa beramal dengan cara seperti ini. "Karena kadang-kadang ada yang cuma aku pakai satu kali. Kondisinya juga masih bagus-bagus. Spesialnya di sini aku bisa sumbangin sesuatu dan yang beli jadi sesuatu juga, karena uang yang dikeluarkan jadi amal," imbuhnya.

Baju-baju itu pun dijual Bunga dengan harga yang terjangkau, mulai dari RP50 ribu. Di antara baju-baju itu, ada yang sangat bersejarah buat Bunga, yaitu saat ia menghadiri AMI Award. "Aku nyanyi bersama Pas Band dan itu pertama kali aku nyanyi di atas panggung dan dari situ awalnya aku dapat kontrak nyanyi," tuturnya.Isna