Raffi Ahmad mengaku memiliki doa khusus di hari ulang tahun Luna Maya. Raffi menginginkan Luna agar selalu dilindungi di tengahkasusnya yang belum juga usai.
"Semoga Luna selalu dilindungi dan tetap dikasih berkah," kata Raffi kepada tabloidnova.com saat dijumpai di sela-sela memandu acara Dahsyat di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (26/8) siang.
Raffi sempat menyinggung karier Luna yang belakangan kian meredup seiring dengan kasus video porno yang menyeretnya. "Aku berharap mudah-mudahan dia tetap bisa maju, meskipun sekarang lagi punya masalah kayak begini," harap Raffi.
Ditengah-tengah masalah, Raffi menilai Luna adalah sosok yang tegar. Raffi berharap, di ulang tahun Luna ini, ia bisa menjadi sosok yang lebih kuat. "Dia selalu bisa lebih tegar dari tahun ke tahun. Terlepas manusia memang enggak ada yang sempurna. Luna itu sosok yang luar biasa tegar," katanya.Okki