KD dan Raul Lemos dilaporkan LSM Hajar Indonesia ke pihak berwajib karena menilai perilaku ciuman mereka bisa menimbulkan dampak negatif di masyarakat. LSM yang diketuai Farhat Abbas itu juga menganggap tindakan KD itu tidak sesuai dengan adat ketimuran yang dianut bangsa Indonesia.
"Sudah jelas mempertontonkan adegan ciuman tidak pantas. Kita sebagai bangsa timur seharusnya tidak demikian, harus penuh dengan etika, penuh moral dan penuh kesopanan, tidak perlu mempertontonkan seperti itu," kata s Yaser Arafat, SH perwakilan LSM Hajar Indonesia yang melaporkan hal ini ke Polda Metro Jaya, Jumat (23/7).
Selain itu, LSM Hajar juga meminta agar KD sadar bahwa sebagai publik figure, tindakannya akan ditiru oleh orang banyak. "Jadi jangan mempertontonkan adegan ciuman karena itu merupakan tindakan keasusilaan," tandas Yaser lagi.Isna